Ayo Buat Kue Wajin Ketan Sederhana Dengan Bahan Sederhana dan Cara Membuatnya Sederhana
Infonetizen - Ayo Buat Kue Wajin Ketan Sederhana Dengan Bahan Sederhana dan Cara Membuatnya Sederhana
Bahan:
- 600 gr beras ketan putih
- 500 ml santan kental
- 275 gr gula merah
- 100 gr gula pasir
- 4 lbr daun pandan
- 10 lbr daun jeruk
- 1 sdt garam
Cara membuat:
- Rendam ketan selama lebih kurang 1 jam, cuci bersih, kukus sampai setengah matang.
- Keluarkan ketan, siram dengan air panas lebih kurang 200 ml, aduk-aduk sampai air terserap. Kukus lagi ketan sampai matang selama lebih kurang 30 menit.
- Selama mengukus ketan, masak santan, gula merah, gula pasir, daun pandan, daun jeruk, dan garam sambil diaduk sampai santan berminyak.
- Masukkan ketan ke dalam santan, masak dengan api kecil sambil terus diaduk sampai santan terserap dan berminyak.
- Tuang adonan di loyang yang sudah dialas plastik, ratakan. Setelah dingin baru potong-potong sesuai selera.
Sumber : Anekaresep.blogspot.com
Komentar
Posting Komentar